SD blog

all I thinks as college student

Archive for the ‘Bisnis’ Category

Tiru Resep Enak Kopi Tuku Yang Juga Memikat Hati Presiden RI

without comments

Tiru Resep Enak Kopi Tuku Yang Juga Memikat Hati Presiden RI
Sumber: Traveloka.com

Kopi susu memang banyak, tetapi resep enak Kopi Tuku tetap dapat memanjakan selera Anda yang menyukai ragam jenis kopi susu. Siapa yang tidak kenal dengan Kopi Tuku yang sempat menarik perhatian presiden Joko Widodo untuk mampir pada tahun 2017 silam?  Bahkan sebelum kehadiran orang nomor satu tersebut, kedai Kopi Tuku selalu ramai pembeli. Hingga kini, popularitasnya semakin meroket.

Pastinya, mereka yang tidak punya banyak waktu ingin juga menikmati lezatnya menu di Kopi Tuku, terutama Kopi Susu Tetangga yang khas dengan kopi susu creamy dengan larutan gula aren yang legit itu. Meskipun jenis minuman di kedai ini tidak terbatas pada Kopi Susu Tetangga, tetapi tidak ada salahnya jika kita mencoba resep enak Kopi Tuku yang satu ini. Pasalnya, bahan-bahan yang diperlukan juga sangat mudah dan pasti ada di kulkas rumah kita masing-masing.

Bahan utama yang Anda perlukan adalah biji kopi espresso jika Anda memiliki coffee maker. Atau, Anda juga dapat menggunakan bubuk kopi instan yang selalu Anda siapkan. Bahan kedua adalah susu full cream atau susu segar. Susu segar lebih diutamakan, karena kadar lemak yang lebih tinggi akan membuat rasa susu semakin terasa. Siapkan pula gula merah atau gula aren, karena bahan ini wajib.

Pertama, seduh kopi espresso dan siapkan juga susu segar yang sudah direbus. Lalu, rebus gula merah sebanyak 30 gram hingga mendidih. Masukkan semuanya ke dalam blender dan tambahkan es batu. Jika Anda ingin tambahan whipped cream, Anda dapat menambahkannya sendiri. Proses pembuatannya sangat mudah. Namun, tantangannya adalah racikan kopi dan susu yang menyertainya, seperti kata bijak jawa “pahit’e kopi ditambah manis’e gulo dadi roso seng ora ono tandingane”.

Perlu diperhatikan bahwa kadar kopi yang pas untuk resep enak Kopi Tuku adalah 40 gram per gelasnya. Sedangkan kadar susu yang diperlukan adalah 120 gram. Takaran ini pernah diungkapkan oleh pemilik Franchise Kopi Tuku yaitu Andanu Prasetyo sendiri. Jadi, jika Anda memang menyukai cita rasa yang mirip dengan Kopi Susu Tetangga.

Tetapi, jika Anda merasa bahwa minuman ini terlalu manis, Anda dapat menambah kadar kopi, atau mengurangi takaran gula aren. Selamat menikmati.

Written by sriyadidaryanto

May 30th, 2021 at 11:42 am

Posted in Bisnis,Others

Contoh Startup Luar Negeri Terbaik, Jadikan Motivasi!

without comments

Contoh Startup Luar Negeri Terbaik, Jadikan Motivasi!
Sumber: pixabay.com

Sebelum dikenal dan semakin populer di Indonesia, tren perusahaan rintisan sudah lebih dulu digandrungi di industri internasional. Banyak sekali contoh startup luar negeri yang dapat dijadikan sebagai patokan kesuksesan hingga kata bijak kehidupan untuk memotivasi diri. Terlebih, mayoritas pelopornya sudah masuk dalam kategori startup Hectocorn alias level tertinggi.

4 Contoh Startup Terbaik di Dunia

Cukup banyak perusahaan rintisan luar negeri yang sangat sukses dan menghantarkan pemiliknya yang semula orang biasa menjadi konglomerat. Apa saja nama-nama startup yang inspiratif tersebut?

1. Uber

Indonesia punya Gojek yang saat ini sudah mencapai level startup decacorn dan berhasil mengembangkan bisnisnya hingga ke negara-negara Asia Tenggara lain. Luar negeri memiliki Uber, tepatnya berasal dari Amerika Serikat.

Uber merupakan pioneer perusahaan rintisan di bidang transportasi. Layanan penyedia transportasi privat secara daring ini menginspirasi berdirinya perusahaan-perusahaan serupa, namun tetap berjaya hingga melebarkan sayap ke berbagai negara.

2. SnapChat

Sebelum mengenal aplikasi chatting seperti WhatsApp, kamu pasti familier dengan SnapChat, bukan? Platform obrolan video yang berbasis internet ini juga termasuk pelopor di bidangnya. Contoh startup luar negeri yang sangat sukses.

3. Air BnB

Perusahaan rintisan di bidang perhotelan ini merupakan inspiratory lahirnya platform-platform serupa yang kian menjamur saat ini. Air BnB memudahkan pemesanan akomodasi secara daring hanya dari gawai yang dimiliki, sebuah kemudahan hakiki bagi para traveler.

Di Air BnB, tersedia lengkap beberapa pilihan penginapan berikut fasilitas dan tarif sewanya. Sehingga, hal ini sangat mengakomodasi bagi para wisatawan yang datang, baik lokal maupun mancanegara.

4. Hootsuite

Peningkatan jumlah pengguna sosial media berbanding lurus dengan bertambahnya platform yang tersedia. Facebook, Twitter, Instagram, Skype dan lain-lain merupakan sedikit contoh. Harus mengatur aplikasi-aplikasi tersebut secara manual tentu merepotkan.

Berdasarkan pada kebutuhan tersebut, muncul Hootsuite sebagai produk perusahaan startup untuk manajemen konten. Semua sosial media hingga akun lain dapat dikontrol cukup melalui Hootsuite saja. Sebuah momentum yang tepat, bukan?

Daftar contoh startup luar negeri di atas merupakan perusahaan-perusahaan rintisan yang saat ini telah mencapai level hectocorn dan decacorn. Kamu bisa menjadikannya sebagai inspirasi untuk belajar mendirikan perusahaan rintisan sendiri dan mengelolanya dengan baik hingga mencapai level tertinggi.

Written by sriyadidaryanto

May 30th, 2021 at 11:09 am

Posted in Bisnis

Benarkah Mata Uang Digital Adalah Cara Pembayaran Paling Praktis dan Aman?

without comments

Benarkah Mata Uang Digital Adalah Cara Pembayaran Paling Praktis dan Aman?
Sumber: Faktabanten.co.id

Mata uang digital adalah mata uang yang digunakan untuk pembayaran yang tidak menggunakan uang fisik ataupun dalam bentuk tagihan. Dalam hal ini, mata uang digital disebut Cryptocurrency. Pemilik akun uang digital dapat mengirimkan ke siapa saja yang juga memiliki mata uang ini. Saat ini, Bitcoin dan Ether adalah cryptocurrency yang paling populer meskipun nantinya akan ada cryptocurrency baru secara kontinyu.

Kemudahan penggunaan mata uang digital adalah alasan mengapa banyak orang menggunakan cryptocurrency untuk pembayaran cepat, tanpa biaya administrasi untuk transaksi apapun.  Bahkan, banyak orang berinvestasi mata uang digital ini, dengan harapan bahwa harga semakin naik, seperti layaknya emas.  Pembelian mata uang digital biasanya dilakukan melalui kartu kredit, dimana nanti uang digital ini disimpan dalam dompet digital secara online. Tren terbaru cryptocurrency biasa digunakan untuk kado ucapan ulang tahun kekasih dimana hal ini mengikuti tren film drama teknologi.

Namun, perlu diingat bahwa siapapun yang memiliki mata uang digital tidak mendapatkan perlindungan sama seperti layaknya penggunaan Rupiah, Dollar, Euro, dan mata uang resmi lainnya. Karena itulah, mengapa para pelaku scam juga sering meminta pembayaran melalui cryptocurrency. Mereka tahu bahwa mereka tidak akan dapat terlacak.

Mata uang digital adalah mata uang yang tidak akan mendapatkan perlindungan sekaligus pengawasan dari pemerintah, seperti layaknya mata uang resmi. Semisal, pemilik cryptocurrencies menyimpan uangnya pada sebuah perusahaan, dimana berusahaan tersebut bangkrut atau di hack, maka pemilik mata uang tersebut tidak dapat menuntut perusahaan karena uangnya yang hilang tersebut.

Resiko lain dari mata uang digital adalah fluktuasi yang sangat cepat dan drastis. Nilai cryptocurrency dapat berubah dalam satu jam! Investasi bernilai ribuan dolar di hari ini berprospek bernilai ratusan dolar saja keesokan harinya.  Namun, jika nilai cryptocurrency menurun, maka tidak ada kemungkinan bahwa mata uang tersebut mengalami kenaikan nilai.

Mata uang digital adalah metode pembayaran paling baik untuk beberapa transaksi saja, terutama yang terkait dengan bursa berjangka. Namun, metode ini mungkin tidak tepat untuk melakukan transaksi jumlah besar yang membutuhkan sistem keamanan tinggi.  Pasalnya, tidak ada aturan semacam ligakerja atau hukum untuk menindak pelaku yang melakukan penipuan dengan mata uang ini.

Written by sriyadidaryanto

May 30th, 2021 at 9:09 am

Posted in Bisnis

6 Contoh Startup yang Gagal, Ketahui Penyebabnya!

without comments

6 Contoh Startup yang Gagal, Ketahui Penyebabnya!
Sumber: pixabay.com

Persaingan bisnis di kalangan perusahaan rintisan kian menjadi. Pasti tidak ada yang menginginkan kebangkrutan, namun contoh startup yang gagal pada realitanya sangat banyak. Hal itu dipicu oleh banyak penyebab. Kamu harus mengetahuinya agar dapat menghindari kegagalan serupa bila memutuskan menekuni bidang startup.

Daftar Startup Indonesia Bangkrut dan Penyebabnya

Perusahaan rintisan sejak awal merupakan perusahaan dengan risiko lebih tinggi dari UMKM, namun juga menawarkan profit dan skala bisnis yang lebih besar. Namun, jika tidak berhasil memenangkan persaingan, hasilnya berujung kebangkrutan sebagaimana beberapa nama startup yang terangkum :

1. LolaBox

Startup pertama yang mngalami kegagalan padahal sudah sempat sukses dan akan mencapai titik stabil adalah LolaBox yang bergerak di bidang kecantikan. Kebangkrutannya dipicu oleh suplai mitra yang mengalami penurunan hingga kelangkaan, lalu berujung kekecewaan pengguna.

2. Alikolo

Perusahaan rintisan ini bergerak di bidang e-Commerce, pesaing Tokopedia dan Bukalapak. Namun, sang founder melakukan kesalahan dengan menyerahkan saham mayoritas pada investor. Manajemen mengalami masalah hingga akhirnya kolaps.

3. Valadoo

Contoh startup yang gagal berikutnya adalah Valadoo yang bergerak di bidang sama dengan Traveloka. Valadoo gagal bertumbuh akibat merger dengan perusahaan yang salah sehingga memberikan kerugian fantastis pada perusahaan.

4. BukuQ.com

Sempat mendapatkan julukan Goodreads-nya Indonesia karena berisi review buku-buku pelajaran sekolah, hiburan, dan banyak lagi dari dalam maupun luar negeri. Sayangnya, akibat konflik internal yang tidak terselesaikan, BukuQ.com yang sempat berjaya harus menutup layanan untuk selamanya.

5. Food Panda

Jika bicara tentang layanan pengantaran makanan, Food Panda merupakan pelopornya di Indonesia. Sayangnya, startup ini kolaps akibat tidak mampu bersaing dengan gempuran platform serupa yang menawarkan biaya lebih rendah disertai diskon menggiurkan.

6. HaloDiana

Popularitas startup di bidang asisten virtual di luar negeri berbanding terbalik dengan fenomena di Indonesia. HaloDiana sebagai salah satu pioneer di bidang tersebut harus merelakan kebangkrutan akibat sepi peminat dan terlilit utang investor.

Penyebab sebuah perusahaan rintisan bisa kolaps sangat beragam, seperti kata bijak bahagia “kebahagiaan hari ini haruslah dijaga tiada akhir”. Poin-poin dari contoh startup yang gagal tersebut dapat kamu jadikan sebagai inspirasi untuk menghindari situasi yang sama agar bisnis tetap berjalan lancar. Selain mencegah kemungkinan terburuk, kamu juga bisa menjadikannya sebagai inspirasi untuk ide startup yang lebih baik.

Written by sriyadidaryanto

May 10th, 2021 at 10:32 am

Posted in Bisnis

Inspirasi Sukses Milenial Bangun Startup Modal Kecil

without comments

Inspirasi Sukses Milenial Bangun Startup Modal Kecil
Sumber: pixabay.com

Persepsi bahwa milenial lebih pandai menghamburkan uang daripada menghasilkan uang tidaklah benar. Terbukti dari beberapa milenial sukses yang berhasil membangun startup modal kecil di mana hingga kini dapat bertahan dan semakin sukses. Tentu hal ini membungkam banyak suara sumbang terkait potensi generasi milenial.

Contoh Bisnis Startup Modal Kecil yang Sukses Milik Para Milenial

Modal merupakan salah satu alasan milenial acap diragukan maupun meragukan ketika hendak memulai perusahaan rintisan. Namun, para milenial berikut dapat mematahkan stigma tersebut :

1. Mesty Ariotedjo – WeCare.id

Sosok pertama adalah Mesty Ariotejdo yang mendirikan startup bernama WeCare.id pada taun 2015 silam. Perusahaan ini memiliki sebuah portal untuk kebutuhan menggalang dana bagi pasien tidak mampu.

2. Muhammad Al-Fatih Timur – KitaBisa.com

Selanjutnya, platform KitaBisa.com mungkin salah satu yang familier di telinga publik. KitaBisa.com sendiri termasuk startup modal kecil yang didirikan oleh Muhammad Al-Fatih Timur. Ini merupakan wadah penggalangan dana untuk berbagai macam kebutuhan sosial masyarakat.

3. Reynold Wijaya – Modalku.com

Berangkat dari modal yang sangat terbatas, Modalku.com milik Reynold Wijaya kini telah menjadi startup yang besar. Perusahaan rintisan ini bergerak di bidang peminjaman modal bagi para calon enterpreneur muda, termasuk untuk kamu yang berniat mendirikan startup juga.

Seperti kata bijak alam dimana ada kemaun dan kegigihan untuk terus berusaha pstinya semesta akan membantu, demikianlah modalku hadir untuk membantu para pelaku bisnis dalam mengembangkan usaha.

4. Muhammad Iman Usman – RuangGuru.com

Selanjutnya, berawal dari keprihatinan atas kondisi pendidikan di Indonesia yang tidak merata, Muhammad Iman Usman mendirikan RuangGuru.com yang kini telah masuk kategori unicorn. Semula, perusahaan rintisan ini tergolong sangat kecil akibat keterbatasan dana dan SDM pendukung.

5. Eugenie Patricia Agus – Puyo Silky Desserts

Terakhir, ada Eugenie Patricia Agus dengan Puyo Silky Desserts. Berawal dari sebuah startup yang mengandalkan penjualan produk silky desserts-nya secara daring akibat modal yang minim, kini perusahaan Eugene telah menjadi semakin besar. Gerai miliknya tersebar di berbagai kota di Indonesia dan menjadi opsiku dalam membeli silky desserts.

Belajar dari founder di atas, kamu tidak perlu minder akibat persoalan dana. Sebab, model bisnis tersebut bergantung pada keberanian memulai dan keuletan dalam mendapatkan suntikan modal dari investor. Jadi, dari salah satu inspirasi startup modal kecil di atas, mana yang ingin coba kamu tekuni atau justru kamu mempunyai ide sendiri?

Written by sriyadidaryanto

May 10th, 2021 at 10:20 am

Posted in Bisnis